Selasa, 14 Januari 2025

Materi PJOK Kelas 3, Rabu 14 Januari 2025

       



Apersepsi

Tabik pun......
sholih sholiha bu guru kelas 3 bagaimana kabarnya?
Semoga sehat dan tetap semangat belajar ya😊
pastinya.,,,,, kan sudah liburan 2 minggu nih, wah pasti sudah puas banget kan jalan-jalannya.

sekarang sudah waktunya kita belajar kembali, nah Sebelum belajar, mari kita menyimak tausiyah, melaksanakan sholat dhuha dan muraja'ah.

Alhamdulillah kita Hari ini kita dapat berjumpa kembali pada hari ini Ibu guru ucapkan terimakasih banyak atas semangat yang telah anak-anak ibu guru lakukan pada setiap pertemuan 😍

Pada pertemuan ini kita sudah memasuki semester ke dua, materi pertama yang akan kita pelajari adalah tentang kombinasi  gerak lokomotor dan non lokomotor dalam aktivitas gerak berirama.

Semangat selalu ya Anak anak hebat ibu guru, semoga materi yang akan kita pelajari hari ini dapat kita pahami dan bermanfaat ke depannya 😍
HAVE A NICE DAY 😘



Tujuan Pembelajaran :

Pertemuan 1

1.      Melalui kegiatan video pembelajaran dikelas, peserta didik dapat menyebutkan pengertian gerak berirama dan menyebutkan contoh gerak berirama  mengayunkan tangan, memutar tangan  , menarik dan mendorong tangan dengan baik dan benar.

 

2.   Melalui kegiatan praktek dilapangan, peserta didik dapat mempraktikkan aktivitas gerak berirama mengayunkan tangan, memutar tangan  , menarik dan mendorong tangan dengan baik dan benar.


Model/metode Pembelajaran

1.      Model Problem Based Learning

2.      Metode Demonstrasi

3.      Pendekatan Saintifik

Media / Alat peraga




               





 Melangkahkan kaki    Mengkoordinasikan mengayunkan tangan dan melangkahkan kaki                            


kombinasi  gerak lokomotor dan non lokomotor dalam aktivitas gerak berirama.

1.  Gambar

2. Video/PPT

3. Stik kinot 

Sumber Belajar

Buku Pendidikan Jasmani dan Kesehatan kelas 3 SD

Aktivitas gerak berirama atau senam ritmik merupakan materi PJOK kelas 3 SD yang melibatkan gerakan tubuh yang diiringi irama dan mengandung unsur keindahan. Beberapa contoh gerakan yang bisa dilakukan dalam senam ritmik adalah:
Langkah biasa, Langkah rapat, Langkah tiga, Langkah depan, Langkah keseimbangan, Langkah ganti.
Gerakan-gerakan tersebut dapat dilakukan dengan diiringi musik atau nyanyian. Selain itu, senam ritmik juga bisa dilakukan dengan menggunakan alat seperti bola, tali, atau simpaiGerakan ritmik memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, di antaranya:
  • Melatih otot dan tulang menjadi lebih kuat
  • Mencegah terjadinya pengeroposan tulang atau osteoporosis
Beberapa contoh gerakan senam ritmik yang bisa dilakukan di kelas 3 SD adalah: Jalan di tempat mengubah arah, Jalan di tempat ke depan dan ke belakang, Menggerakkan tangan
alam senam irama, pesenam perlu melakukan gerakan secara terus menerus tanpa terputus, yang disebut dengan kontinuitas

Pada petemuan ke 1 pada materi aktivitas gerak berirama . .

1. gerak melangkahkan kaki

2. Mengkoordinasikan mengayunkan tangan dan melangkahkan kaki



AKTIVITAS

Kegiatan Awal

1.      Menyiapkan bahan untuk latihan ( Post Test dan LKPD )

2.      Pemantauan kegiatan latihan

 

Kegiatan Inti

1.      Pendidik memantau proses kegiatan berlatih peserta didik.

2.      Pendidik memberikan contoh serta pendampingan jika terdapat pertanyaan.

3.      Selama kegiatan, pendidik ikut serta mendampingi peserta didik.

K      Kegiatan praktik dilapangan.

rR   Refleksi

       Guru meminta peserta didik untuk menggambar tentang perasaannya mealaui emot     icon setelah melakukan pembelajaran

       Guru meminta peserta didik untuk dapat menyampaikan kesimpulan pembelajaran hari      ini                     

           Penutup

       Guru menyampaikan materi selanjutnya


REFLEKSI ATAU KESIMPULAN PEMBELAJARAN


Berdasarkan hasil pembelajaran hari Rabu tgl 15 januari 2025  dikls 1 ,  dapat diketahui bahwa sebagian besara peserta didik sdh mampu memahami materi  tentang aktivitas gerak berirama ayunan tangan dan memutar tangan alhamdulilah peserta didik mampu melakukan gerakan tersebut dengan baik namun terdapat 5 peserta didik yang tidak hadir dalam pembelajaran , ada juga bebera peserta didik yang kurang mengikuti irama, untuk mengatasi hal tersebut maka guru akan mencontohkan kembali gerakan tersebut sesuai dengan irama. dengan baik dan benar, tpi untuk keseluruhan peserta didik kelas 3 A sangat bahagia sekali mengikuti kegiatas senam.







Demikian pembelajaran kita hari ini.
Trimksh. Wassalamu'alaikum warahmatullahi wr.wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Materi PJOK kls 1 C, Jumat 21 Februari 2025

                  Apersepsi Tabik pun...... sholih sholiha bu guru kelas 1. bagaimana kabarnya? Semoga sehat dan tetap semangat belajar ya😊...